Hari ini ( 28 Maret 2009 ) Indonesia tergabung dalam acara EARTH HOUR. apakah yang dimaksud EARTH HOUR itu ??? EARTH HOUR adalah sebuah acara internasional tahunan yang diadakan oleh WWF (World Wide Fund for Nature/World Wildlife Fund), diselenggarakan setiap Sabtu terakhir bulan Maret, yang meminta rumah dan perkantoran untuk memadamkan lampu yang tidak diperlukan dan peralatan listrik selama satu jam untuk memunculkan kesadaran atas butuhnya tindakan menghadapi perubahan iklim. Dirintis oleh WWF Australia dan Sydney Morning Herald tahun 2007,[1] dan memperoleh partisipasi dunia tahun 2008.
Dengan 35 kota di seluruh dunia berpartisipasi sebagai kota peserta resmi dan lebih dari 400 kota yang juga mendukung, Earth Hour 2008 adalah kesuksesan besar, dirayakan di ketujuh benua. Markah tanah terkenal di seluruh dunia memadamkan lampu mereka untuk Earth Hour yang juga termasuk Empire State Building (New York City), Sears Tower (Chicago), Golden Gate Bridge (San Francisco), Bank of America Plaza (Atlanta), Sydney Opera House (Sydney, Australia), Wat Arun Buddhist Temple (Bangkok, Thailand), Colosseum (Rome, Italia), Royal Castle (Stockholm, Swedia), London’s City Hall (Inggris, Britania Raya), Space Needle (Seattle), dan CN Tower (Toronto, Kanada). Situs web resmi untuk acara ini, earthhour.org, menerima sekitar 6.7 juta pengunjung unik dalam minggu-minggu menjelang Earth Hour. Situs web lain juga mengambil bagian dalam acara ini, dengan halaman utama Google menjadi “gelap” pada hari ketika Earth Hour dilakukan. Menurut survei online Zogby International, 36 juta orang berpartisipasi dalam Earth Hour 2008, dengan perkiraan 50 juta orang melakukan hal yang sama di seluruh dunia. Survei ini juga memperlihatkan peningkatan 4 persen dalam kesadaran terhadap masalah lingkungan seperti perubahan iklim, langsung setelah acara ini.
Disini INDONESIA sebagai negara yang mencintai dunia, peduli terhadap bumi dan peduli terhadap GLOBAL WARMING sangat mendukung acara tersebut, untuk itulah saya menghimbau untuk semua orang untuk ikut berpartisipasi. bagaimana caranya??? sangat mudah hari ini ( 28 Maret 2009 ) anda hanya memadamkan lampu/listrik tepat pada pukul 20.30 WIB sampai pukul 21.30 WIB hanya dengan 1 jam kita bisa menyelamatkan BUMI kita ini. jadi tunggu apalagi ???
KAMU SAYANG BUMI GAK??
KALAU SAYANG TANGGAL 28 MARET 2009 ( HARI INI ) MATIKAN TOTAL SELURUH LISTRIK DI RUMAHKAMU PADA JAM 21.30 WIB SAMPAI JAM 22.30 AJA? KARENA ITU SEMUA BISA MENYELAMATKAN BUMI DARI PEMANASAN GLOBAL !!!
0 komentar:
Posting Komentar